Pengetahuan Dasar Digital Marketing - [Untuk Pemula]

Pengetahuan dasar digital marketing

Memasarkan produk maupun jasa di zaman serba digital seperti sekarang ini, rasanya akan kurang optimal jika tidak melibatkan yang namanya digital marketing dan platform-platform pendukungnya.

Melakukan promosi atau pemasaran secara konvensional perlahan-lahan tidak relevan lagi, mengingat segala aktifitas perniagaan produk dan jasa hampir semua sudah bisa dilakukan secara online. 

Ditambah lagi penggunaan media sosial orang indonesia rata-rata 3,5 jam sehari, dan pengguna internet di indonesia saja mencapai 175 juta orang dan terus bertumbuh. Hal ini semakin menguatkan bahwa betapa potensialnya digital marketing ini digunakan untuk memasarkan produk maupun jasa.

Dunia marketing dewasa ini merupakan evolusi dunia marketing termutahir 4.0 yang berfokus pada dunia digital, dimana sebelumnya dunia marketing berorientasi pada manusia di era 3.0, lalu mundur lagi pada dunia marketing yang berorientasi pada customer di era 2.0, dan awal dunia marketing yang berorientasi pada produk di era 1.0

Paham ya kenapa akhir-akhir ini perushan-perusahaan berbondong-bondong menyerbu dunia digital dan open recuitmen untuk para marketer digital. sebelum lebih jauh kita belajar digital marketing beserta platform penunjangnya, kita harus tahu terlebih dahulu, apa sih itu digital marketing?  

Apa Itu Digital Marketing?

Digital Marketing adalah teknik memasarkan produk dan jasa menggunkan platform digital dan internet. Platform digital yang kerap digunakan untuk melakukan digital marketing seperti Facebook ads, Google Ads, SEO, Website, Instagram, semakin banyak media digital yang digunakan semakin impactfull digital marketing tersebut. 

Penggunaan platform digital dimaksudkan untuk menjangkau calon konsumen secara efektif, efisien, akurat dan seluas-luasnya. Media atau platform digital memudahkan penyedia produk atau jasa melakukan: 
  • Edukasi produk atau jasa
  • Branding produk atau jasa
  • Menawarkan produk atau jasa kepada calon konsumen.

Setelah mengetahui arti digital marketing dan alur proses digital marketing secara umum, selanjutnya kamu bisa memulai belajar digital marketing dengan mengenali beberapa Metode digital marketing, apa saja metode digital marketing itu?

Metode Digital Marketing

Terdapat begitu banyak metode digital marketing yang bisa kamu pilih sebagai cara memasarkan produk atau jasa dengan menggunakan platform atau media digital. namun dalam hal ini senoworker hanya mnyebutkan 7 metode digital marketing paling ampuh:

1. SEO

Bicara SEO berarti bicara website dan bicara website berarti bicara postingan yang dapat berupa artikel, produk, maupun jasa. nah disini kamu dituntut memiliki kreatifitas dalam membuat konten dan penguasaan terhadap teknik SEO (Search Engine Optimization). 

SEO berguna untuk mengoptimasi atau membuat website yang kita buat mudah ditemukan oleh para pengguna internet dan mendapatkan peringkat yang bagus minimal di halaman pertama di mesin telusur seperti google, bing, dan yahoo!. sehingga website mendpatkan banyak pengunjung yang notabene adalah calon konsumen.

Teknik SEO terbagi kedalam dua jenis, yakni: 
  • Teknik SEO On Page (berfokus pada optimalisasi settingan website seperti meta deskripsi, tag, deskripsi web, integrasi web dengan media sosial, meningkatkan kecepatan web untuk diakses/ dimuat, dsb) 
  • Teknik SEO Off Page (berfokus pada pencarian backlink dan promosi website, ). 
Teknik SEO tidak bisa dilakukan dalam waktu semalam. teknik SEO dilakukan dalam waktu yang lumayan lama. baru setelah itu dapat berfokus pada metode digital marketing yang lain. 

2. SEM

Search Engine Marketing (SEM) merupakan upaya memasarkan produk maupun jasa melalui optimasi visibilitas website di halaman hasil pencarian mesin telusur seperti google secara mandiri dan juga melibatkan penelusuran berbayar dengan cara mengiklankan web misal dengan google ads dan Pay Per Click (PPC). 

Perbedaan mendasar SEM dengan SEO ada pada cara optimalisasi web. Jika SEO mengoptimalisasi website secara manual dan menginginkan hasil dengan berada di urutan teratas halaman pencarian di mesian penelusuran seperti google secara organik. 

Sedangkan SEM selain melakukan praktik SEO manual namun juga menggunakan jasa periklanan seperi google ads agar website berada di posisi pertama secara organik maupun iklan pada hasil pencarian.

3. SMM (Social Media Marketing)

Sosial media marketing adalah kegiatan memanfaatkan media sosial (Facebook, Instagram, Youtube, dsb) untuk melakukan edukasi, branding, dan penawaran produk atau jasa secara online. 

Tanpa perencanaan dan pembuatan konten yang baik, sesuai segmentasi dan menarik, SMM ini agaknya tidak akan berjalan dengan baik. 

Artinya tidak semua orang yang memiliki media sosial bisa menggunakanya untuk melakukan marketing dengan efektif, untuk mempermudah kamu menggunakan media sosial sebagai media marketing, kamu bisa menggunakan layanan berbayar seperti facebook ads, google ads, instagram ads atau melakukan endorse ke para influancer/selebgram, youtuber, blogger dsb.

Oleh karena itu jika berniat menggunakan media sosial sebagai media marketing maka terlebih dahulu lakukanlah perencanaan konten, riset pasar dan udience. barulah action membangun media sosial sebagai media digital marketing.

4. Content Marketing

Berbicara konten, konten sendiri mejadi salah satu media digital marketing yang strategis dan bisa dikembangkan. Content marketing dapat berupa berbagai jenis tulisan (artikel, kisah, tutorial, tips-trik, dsb), video (tutoria, hiburan, tisp-dan trik dsb), foto (produk, jasa, peristiwa, dsb), yang dibuat dan didistribusikan kepada calon konsumen yang relevan dengan produk atau jasa yang ditawarkan.

5. Message Marketing

Message marketing adalah cara menawarkan produk atau jasa menggunakan berbagai macam pesan melalui platform seperti Email dan Whatsaap bisnis. 

Email marketing tidak memerlukan investasi biaya yang besar namun dapat digunakan untuk melakukan penawaran hasil yang bernilai besar, untuk memulainya pertamakali kamu bisa awali dengan memilih tools email marketing yang tepat, dan jika kamu merupakan perusahaan atau korporasi wajib hukumnya menggunakan email berbayar agar terlihat profesional, keudian buatlah email blast, melakukan email list building dsb

Selain menggunakan email, Message Marketing juga bisa dilakukan menggunakan Whatsapp Bisni, ingat ya whatapp bisnis bukan whatsaap reguler. Sebab pada aplikasi whatsapp bisnis terdapat fitur pendukung untuk memberi kesan profesional seperti profil bisnis, katalog produk, sampai statistik pesan. Untuk mencoba kamu bisa mendownloadnya gratis!

7. Pay Per Click

Metode marketing satu ini terbilang memiliki biaya yang cukup rendah namun memiliki jangkauan yang luas. Prinsip dari pay per click adalah kamu hanya membayar iklan yang di klik oleh calaon konsumen, semakin sedikit yang melakukan klik semakin kecil pula biaya yang harus dikeluarkan, begitu sebaliknya. penyedia layanan ini seperti google, mgid, youtube, dsb

Selain 7 metode diatas, ada juga metode digital marketing lainya yang bisa kamu pelajari lebih lajut seperti: Google bisnisku, Website, Buyer persona, Copywriting, CTA, Lead, dsb. 

Istilah-Istilah Penting Dalam Digital Marketing

Dalam dunia marketing apa lagi yang berhubungan dengan iklan berbayar kamu akan dihadapkan dengan istilah-istilah yang harus dapat kamu pahami agar tidak terjadi misskomunikasi, adapun istilah-istilah tersebut seperti:

  • Reach & Ipression : Reach menunjukan bahwa iklanmu telah dilihat oleh orang sekian banyak misal Budi Melihat iklanmu sekali maka nilai Reach 1 meskipun budi melihat iklan berkali-kali. 
  • sedangkan Impression sebenarnya memiliki makna yang sama dengan Reach, bedanya mpression menghitung berkali kali sekalipun orang yang melihat orang yang sama. Misal Budi melihat iklan 3 kali maka nilai Impression 3 sedangkan Reach 1 sebab orang yang sama.
  • Klik menunjukan jumlah klik pada iklan yang telah kamu pasang
  • CTR menunjukan perbandingan atara jumlah tayangan dan jumlah klik. CTR di google ads dapat dikatakan memiliki performa yang bagus minimal pada persentase 2%, dibawah itu berarti ada yang tidak berjalan dengan semestinya.
  • CPC menunjukan biaya iklan yang harus kamu keluarkan per satu kali klik iklan
  • Bounce Rate menunjukan jumlah pengunjung yang datang lalu pergi tanpa sebelumnya melakukan penjelajahan di website, semakinkecil bounce rate semakin baik.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.